Berikut ini adalah tanggapan saya dari beberapa komentar di facebook saya yang mengatakan moyoritas ulama melarang mengucapkan natal, dan yang lainnya mengatakan mayoritas ulama membolehkan mengucapkan Natal.
Berikut ini saya sebutkan beberapa Ulama yang melarang mengucapkan Selamat natal dan yang membolehkannya. Jika ada yang kurang, boleh ditambahi di komentar, nanti akan saya masukkan.
Yang tidak membolehkan mengucapkan selamat Natal:
1. Ibnu Taimiyah
2. Ibnul Qayyim dalam kitabnya Ahkamu Ahlidz Dzimmah
3. Syeikh Al-'Utsaimin (ulama Wahabi)
4. Muhammad bin Abdul Wahhab (Pendiri Wahabi)
5. Ulama wahabi lainnya
Yang membolehkan mengucapkan selamat natal
1. Dr. Yusuf Al-Qaradawi (Ahli Fiqih asal Mesir paling berpengaruh saat ini).
2. Dr. Ali Jumah (Mufti Mesir saat ini)
3. Dr. Ali Tantawi (Syekh Universitas Al Azhar Mesir)
4. Dr. Mahmud Hamdi Zaqzuq (mantan Menteri Wakaf Mesir)
5. Dr. Mustafa Ahmad Zarqa' (ulama fiqih dan mujtahid syiria)
6. Dr. Wahbah Zuhayli (Ahli Fiqih asal Syria)
7. Dr. M. Quraish Shihab (Ahli Tafsir asal Indonesia)
8. Fatwa MUI (Majlis Ulama Indonesia) dan Buya Hamka
9. Dr. Din Syamsuddin
10. Sebagian besar ulama Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah
11. Isi Fatwa MUI 1981 Seperti Dikutip Eramuslim.com
12. Dr. Syaraf Qudhat pakar hadits dari Fakultas Syariah Universitas Yordania
Teman-teman boleh menambahkan ulama-ulama yang membolehkan atau yang melarang mengucapkan selamat natal. Ingat topik ini hanya membahas "mengucapkan selamat natal" bukan mengikuti ritual (sakramen) natal. Ingat juga yang boleh ditambahkan adalah setingkat ulama yang sudah dikenal secara luas. Bukan guru atau ustadz yang tidak dikenal. Silahkan ditambahkan di komentar beserta sumbernya. Semoga bermanfaat. :)
Sumber:
http://www.fikr.com/zuhayli/fatawa_p54.htm#26 (pendapat Wahbah Zuhayli yang membolehkan).
islamqa.info/ar/cat/2021 (Ibnu Taymiyyah yang mengharamkan ucapan selamat natal)
majdah.maktoob.com/vb/majdah14478/ (Al Uthaimin yang mengharam mengucapkan selamat natal)
http://www.alkhoirot.org/2012/12/fatwa-qardhawi-tentang-ucapan-selamat.html (fatwa Dr. Yusuf Al-Qaradawi tentang mengucapkan selamat natal)
http://www.hidayatullah.com/read/2359/11/10/2005/kanal.php?kat_id=9 (Din Syamsuddin: “MUI Tidak Larang Ucapan Selamat Natal” )
Beberapa Ulama yang Membolehkan Mengucapkan Selamat Natal dan yang Melarangnya
Written By Lens@ Bulletin on 21 Des 2014 | 20.08
Bagikan Berita Ini :
Berita Terkait
- Cerpen Jubab Surga oleh Rifan Herriyadi
- Penjelasan Prof. Quraish Shihab mengenai Ucapan Selamat Natal
- Hubungan Mbah Sahal dengan Gus Dur: Dua Tokoh Besar Islam Indonesia
- Biografi K.H. M.A. Sahal Mahfudz Pati: Salah Satu Tokoh yang Berpengaruh dalam NU dan MUI
- Mengenal Tahlil dan Hukumnya
- Tombo Kangen: Majalah Bangkit
Label:
islam
Posting Komentar